Cegah Tindak Pembakaran Hutan dan Lahan, Polsek Awayan DDS

Polresbalangan.com, Balangan – Pencegahan terjadinya pembakaran Htan dan Lahan terus dilakukan personel Polsek Awayan melalui kegiatan Door to Door System (DDS) menyuarakan bahaya yang dapat ditimbulkan akibat pembakaran yaitu pencemaran udara yang bisa mempengaruhi kesehatan khalayak banyak.

Kegiatan pencegahan Karhutla tersebut dilakukan di desa Merah dan Desa Kedondong Kec. Awayan Kab. Balangan, Minggu (27/06) pagi disela patroli rutin menjaga stabilitas keamanan khususnya di kecamatan Awayan.

Upaya yang dilakukan tersebut disambut baik oleh warga di dua desa tersebut, meningkatkan kesadaran warga adalah langkah pencegahan yang efektif dalam meminimalisir terjadinya Karhutlah.

Kapolsek Awayan Ipda Rahmadhani, SH, membenarkan rutiniatas personelnya tersebut dalam mencegah terjadinya Karhutlah. “Dipimpin oleh Briptu Rezal, hari ini warga desa Merah dan Kedondong mendapatkan pemahaman pentingnya menjaga kelestarian hutan dan lahan, menjaga kelangsungan kehidupan yang sehat dengan tidak mencemari udara akibat Karhutla,” pungasnya.

Ditambahkan Kapolsek Awayan, banyak cara dalam membuka lahan pertanian selain dengan cara membakar, salahsatunya dengan membersihkan rumput dan di timbun sehingga dapat dimanfaatkanmenjadi pupuk organik.

“Memang memerlukan waktu dan tenaga lebih dalam mengelola sisa pembersihan lahan, namun perlu dilihat dari segi manfaatnya, hasilnya dapat membantu kesuburan tanah,,” ucapnya.

Dengana adanya himbauan ini, kesadaran masyarakat terkait bahaya Karhutla meningkat dan pengetahunan pengelolaan lahan juga dapat dipraktikan dalam melaksanakan cocok tanam kedepan.

 2,298 total views,  4 views today

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.